Bampo, Surga Tersembunyi di Aceh Tamiang

Aceh Tamiang, TERASMEDIA.NET – Bampo, surga tersembunyi di Aceh Tamiang yang tidak banyak orang tau, salah satu tempat wisata di Aceh Tamiang adalah Air Terjun Sungai Bampo, yang berlokasi di Desa Pantai Cempe Kecamatan Bandar Pusaka, Kabupaten Aceh Tamiang.

Akses jalan yang sulit dan extrem, menjadi alasan wisatawan enggan untuk pergi kesana. adapun jarak yang ditempuh untuk mencapai lokasi wisata ini adalah kisaran 30 km dari pusat kota kualasimpang, lebih kuranya sekitar 2 jam lebih untuk sampai dan menikmati pemandangan yang luar biasa dari wisata itu.

Pengetahuan

Dalam praktiknya, badan air termasuk sungai dalam jangka waktu yang sangat lama bisa berkembang menjadi air terjun. Air yang mengalir di air terjun tersebut kemudian didapat dari curahan air hujan yang turun secara terus menerus di sungai pegunungan dan kemudian bermuara di kolam terjun (plunge pool).

Baca Juga :  Ini Produk Layanan Digital Terbaru Bank Aceh yang Perlu Anda Ketahui

Kadipora Aceh Tamiang Muhammad farij mengungkapkan, sebelumya objek wisata ini ramai dikujungi oleh wisatawan dalam maupun luar daerah, namun seiring berjalannya waktu tidak banyak lagi wisatawan yang berkunjung dikarenakan akses jalan yang rusak dan untuk menujun kesana juga memerlukan tenaga extra karena ada beberapa jembatan penghubung sungai yang hancur akibat banjir, belum lagi kalau musim hujan tiba jalan yang notabene tanah akan terasa licin untuk dilalui.

“Akses jalan menuju kesana sangat rusak, disampaing itu kita juga harus melewati hutan tempat habitat Gajah dan harimau karena memang wisata ini ini sangat jauh didalam hutan” ucapnya, (25/04/2024).

Di sekitar air terjun tampak kayu-kayu besar yang menambah kecantikan air terjun. Tepat di bawah air terjun, ada batu-batuan yang berukuran besar dan kecil.

Baca Juga :  Guardiola Jamin Manc City Bakal Bombardir RB Leipzig di Leg Kedua

Momen ini pun tidak dilewatkan pengunjung untuk berfoto di atas batu. Yang perlu diperhatikan, pengunjung harus hati-hati karena kondisi batu licin dan berlumut. Namun perjalanan yang sangat melelahkan itu akan langsung terbayarkan dengan panorama keindahan Air terjun Sungai Bampo. []

 

banner 300250