Dosa apa manusia?
Sehingga Tuhan murka
Langit yang menitikkan pelipur dahaga
Kini guyuran darah menghujam tanah dunia
Dosa, apa manusia?
Atau makhluk lainnya
Yang tak berakal dan mengenal cinta
Merusak warna langit yang biru menggoda
Nestapa menyelimuti rasa
Manusia menanggalkan damai sesama
Sehingga langit melukai atmosfernya
Darah bercucuran membasahi para durjana
Langit menangisi nasib dunia
Yang di-injak lintah darat penabur dosa
Darah memancar hingga senja
Berganti nanah saat malam tiba.
Montasik, 23 November 2023
Karya : Muksalmina Sbg