Bangka Selatan merupakan salah satu Kabupaten yang berada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Bangka selatan dikenal dengan nama Negeri Junjung Besaoh. Junjung Besaoh merujuk pada nilai kekeluargaan dan persaudaraan yang merupakan semboyan dari masyarakat Bangka. Letak dari Bangka Selatan ini berbatasan dengan laut yang dapat dipastikan bahwa daerah ini mempunyai destinasi Pantai yang indah.
Bangka Selatan memiliki 8 kecamatan yang meliputi Kecamatan Airgegas, Kepulauan Pongok, Lepar Pongok, Payung, Pulau besar, Simpang Rimba dan Toboali yang menjadi pusat daerah Kabupaten Bangka selatan, Bangka Selatan terkenal sekali dengan daerah penghasil timah terbanyak. Tidak hanya itu kuliner, pariwisata, bahasa dan juga adat istiadat yang ada di Bangka Selatan tidak kalah menarik dari kabupaten dan kota yang ada di Bangka Belitung.
Hal ini tentu menarik para wisatawan baik yang ada di dalam maupun di luar negeri. Mengenai pariwisata mungkin ini tidak lepas dari destinasi atau tempat untuk berekreasi baik anak muda dan juga orang tua tentu akan senang apabila berkunjung bersama sanak keluarga atau teman-teman untuk sekedar menikmati keindahan pemandangan dan juga bersantai pada hari libur.
Pariwisata yang ada di Kabupaten Bangka Selatan tidak kalah menarik dengan pariwisata di daerah lain, ada beberapa yang saya akan bahas mengenai pariwisata yang ada di Bangka Selatan yang pertama ada Batu Belimbing, jika ingin berkunjung ke destinasi wisata Batu Belimbing ini letaknya sendiri berada di Desa Lalang Pasiban. Tempat ini memiliki batu granit yang berukuran besar dan bentuknya mirip sekali dengan buah belimbing.
Selanjutnya ada Pantai Kerasak yang wajib untuk anda kunjungi, pantai ini memiliki pemandangan yang sangat indah dan masih alami yang pastinya masih terawat dan eksotis. Letak untuk pantai ini berada di Pasir Putih, Kecamatan Tukak sadai. Destinasi selanjutnya yaitu Bukit Gebang. Bukit Gebang berlokasi di Desa Nangka, Kecamatan Airgegas.
Anda dapat melihat pemandangan yang begitu mempesona dengan hamparan hutan. Tak hanya itu, Bukit Gebang juga menyediakan spot foto untuk para wisatawan. Dari wisata-wisata yang dimiliki oleh Bangka Selatan di atas masih banyak lagi yang belum saya sebutkan, tentu hal wisata ini bisa menjadi peluang dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama di Kabupaten Bangka Selatan itu sendiri.
Seperti yang sudah di sebutkan pada penjelasan sebelumnya bahwa wisata tersebut bisa menarik wisatawan luar ke Bangka Selatan tentu ini menjadi peluang bagi pemerintah untuk mengambil kesempatan tersebut. Pariwisata mempunyai peran penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Apabila destinasi wisata dikunjungi oleh banyak wisatawan, ini akan dapat menciptakan peluang ekonomi yang signifikan untuk masyarakat di daerah setempat, seperti pengembangan usaha kecil dan menengah (UKM), lapangan kerja baru, dan pertumbuhan ekonomi yang lebih luas. Selain itu, pariwisata dapat mempromosikan dan memperkenalkan budaya lokal kepada wisatawan, yang mana sangat berpengaruh dalam meningkatkan identitas budaya dan kesadaran penduduk setempat.
Namun, penting juga dalam hal menyadari potensi dampak pariwisata, seperti kerusakan lingkungan, ketimpangan ekonomi, dan dampak sosial dan budaya. Oleh karena itu, pariwisata harus dikelola dengan baik dan terus berkelanjutan untuk memastikan bahwa manfaat yang didapat tidak hanya untuk wisatawan tetapi juga untuk masyarakat lokal.
Pemerintah daerah dan masyarakat dapat bekerja sama untuk mengembangkan potensi destinasi pariwisata sehingga dapat memberikan manfaat ekonomi, sosial dan lingkungan yang seimbang. Masyarakat sekarang dan generasi muda harus lebih peka terhadap kekayaan wisata alam Indonesia.
Untuk menjaga kelestarian lingkungan alam dapat dimulai dengan menjaga kebersihan seperti penyediaan tempat sampah dan pengelolaan limbah di sekitar tempat wisata. Hal lain yang dapat dilakukan adalah menetapkan aturan maupun arahan serta memastikan hal tersebut tersosialisasi kepada para wisatawan.[]
Pengirim :
Arya Agustian, mahasiswa Prodi Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Bangka Belitung