Jelang Liga 2 2022, Persiraja Banda Aceh Belum Lakukan Persiapan

Banda Aceh, TERASMEDIA.NET – Persiraja Banda Aceh belum melakukan persiapan jelang bergulirnya kompetisi Liga 2, 2022 yang akan bergulir sekitar bulan Agustus 2022. Tim yang bermarkas di stadion Harapan Bangsa, Nanggroe Aceh Darussalam ini musim lalu harus rela turun kasta dari kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Melansir dari laman resmi klub persiraja.id, Presiden klub H. Nazaruddin Dek Gam membenarkan hingga saat ini belum ada persiapan untuk menyambut Liga 2 2022. Walaupun demikian, Dek Gam mengatakan kerangka tim Persiraja sudah ada dari pemain yang masih terikat kontrak.

Presiden Persiraja Banda Aceh tersebut juga mengeluarkan statemen untuk mempersilahkan kepada pihak yang mampu mengambil alih dan mengelola tim berjuluk Laskar Rencong. Dek Gam mengatakan ia bukan orang yang anti kritik, ia menerima semua saran dari fans, suporter hingga pengamat dan akan melaksanakannya selama mampu.

Persiraja Banda Aceh Terdegradasi ke Liga 2

Dek Gam juga mengaku sudah memenuhi janji selama kampanye untuk membawa Persiraja ke Liga 1. Bahkan menurut anggota DPR komisi III ini ia berjuang sendiri mendanai Persiraja ketika Covid-19 saat masih di Liga 1.

Namun perjuangan Persiraja Banda Aceh di Liga 1 menemui berbagai rintangan hingga harus kembali turun kasta ke Liga 2. Dek Gam mengakui selama lima tahun mengambil alih Persiraja, musim lalu adalah yang tersulit baginya.

Ia mengatakan sulit mencari pemasukan dan sponsor bahkan dengan tidak bermain di Aceh saja sudah menggambarkan sulitnya tampil di Liga 1. Dek Gam juga tak meninggalkan klub asal Aceh ini meski dalam keadaan sesulit itu dan tetap memimpin klub berjuluk Laskar Rencong hingga saat ini.

Ia pun berusaha agar Persiraja Banda Aceh bisa bertahan di Liga 1 musim lalu meski harus merugi miliaran rupiah tanpa adanya hutang. Namun apa daya Persiraja Banda Aceh harus tetap turun kasta ke Liga 2 sebagai tim juru kunci BRI Liga 1 2021/2022.

Baca Juga :  Persaingan Zona Degradasi BRI Liga 1: Persiraja Paling Gawat, 4 Tim Lain dalam Bahaya

Persiraja Banda Aceh belum lakukan persiapan jelang Liga 2 2022 dan dibenarkan oleh sang bos, namun klub berjuluk Laskar Rencong dipastikan siap jelang bergulirnya kompetisi.[] GaluhID

banner 300250