Aceh Tamiang, TERASMEDIA.NET – Gempa bumi kembali Getarkan sebahagian Aceh dan Sumatera Utara, Minggu sore (10/05/2025).
Gempa bumi yang terjadi ini bermagnitudo 6,2 SR. Mengutip informasi resmi BMKG menyebutkan, pusat gempa berada di laut 21 kilometer barat daya Blang Pidie, Aceh Barat Daya.
Pusat gempa yang terjadi pada 11 Mei 2025, 15:57:43 WIB berada pada kedalaman 45 km, dengan lokasi 3,67 LU – 96,86 BT tidak berpotensi tsunami.
Gempa yang dirasakan puluhan detik itu (Skala MMI) dirasakan dibeberapa wilayah diantaranya wilayah IV Aceh Selatan, III-IV Medan, II-III Bener Meriah, II-III Lhokseumawe, II-III Aceh Tengah, II Banda Aceh, II Aceh Tamiang dan II Nias Selatan.
Sampai berita ini dinaikkan, belum ada informasi terkait kerusakan yang ditimbulkan ataupun korban lainnya.[]