TMSport, TERASMEDIA.NET – Pembalap Ducati Lenovo Marc Marquez berhasil memimpin klasemen MotoGP 2025 usai memenangkan MotoGP Thailand 2025. Berikut ini klasemen MotoGP Thailand 2025.
Akhirnya Marc Marquez keluar sebagai juara MotoGP Thailand 2025 diikuti Alex Marquez dan Francesco Bagnaia pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Buriram, Thailand, Minggu (2/3/2025).
Kemenangan ini membuat Marc Marquez kini memimpin klasemen MotoGP 2025 dengan mengemas 37 poin.
Kemudian Alex Marquez yang sukses finis di posisi kedua MotoGP Thailand kini mengemas 29 poin di klasemen MotoGP 2025.
Lalu Francesco Bagnaia yang finis di peringkat ketiga MotoGP Thailand kini mengoleksi 23 poin dan menduduki urutan ketiga di klasemen MotoGP 2025.
Kemudian di posisi keempat klasemen MotoGP 2025 ditempati Franco Morbidelli. Pembalap Pertamina Enduro VR46 itu kini mengemas 18 poin dan berada di peringkat keempat.
Balapan MotoGP 2025 ini berlangsung sangat sengit. Marc Marquez berhasil memimpin di awal balapan diikuti Alex Marquez dan Francesco Bagnaia.
Kemudian Alex Marquez berhasil melesat menyalip Marc Marquez di lap ketujuh.
Setelah terus ditempat akhirnya Marc Marquez berhasil menyalip Alex Marquez saat balapan memasuki empat lap terakhir.
Marc Marquez keluar sebagai pemenang diikuti Alex Marquez dan Francesco Bagnaia.
Klasemen MotoGP 2025 :
1. M. Marquez 37 Poin
2. A. Marquez 29
3. F. Bagnaia 23
4. F. Morbidelli 18
5. A. Ogura 17
6. M. Bezzecchi 10
7. B. Binder10
8. J. Zarco 9
9. E. Bastianini 7
10. F. Di Giannantonio 6.[]